Feeds RSS

1.12.08

Mengganti background Friendster dalam 5 menit

Tutorial ini berguna untuk kalian para Friendster newbie (Pemula). Bagaimana cara mengganti background profile friendster kamu dengan menggunakan gambar atau foto yang kamu mau? Jika kamu benar-benar gak tau gimana cara memajang foto terkerenmu menjadi background FS mu, so silahkan aja ikuti petunjuk singkat ini. Cukup mudah dan cepat dengan menggunakan TinyPic.com. Apa saja yang perlu kamu siapkan?.. Pertama, siapkan dulu foto atau gambar yang akan kamu pakai sebagai background profil FS mu. Sebaiknya berformat jpg dan jpeg untuk foto dan gif untuk gambar. Usahakan ukuran foto sesuai dengan ukuran layar monitor pada umumnya (1024x768 px agar pas/fit saat ditampilkan. Kedua, buka jendela browsermu (Internet explorer, Mozilla Firefox, Opera, dll) dan buka website dompetfoto di http://dompetfoto.org lalu tekan enter. Ketiga, klik 'browse' dan tunjukkan letak foto/gambar yang akan kamu pakai di profil FS. Trus klik upload. Kemudian kamu akan diberi beberapa kode jika proses upload berhasil. Keempat, pilih kode di bagian bawah sendiri lalu copy-pastekan di tempat kolom customizasi profile friendstermu, untuk itu kamu juga harus login di Friendster.com dulu donk..hehe. Nah cukup mudah bukan? cuman sebagai tips tambahan aja tentang bagaimana cara mengirim foto kamu di testimonial teman FS-mu? Caranya juga cukup mudah dan sederhana loh, cukup kamu copy-paste-kan kode yang 'thumbnailed HTML' di kolom pengiriman testi teman kamu. N.B.. : Dompetfoto adalah layanan Free image hosting Indonesia, so jika kamu memang sudah memahami cara dan fungsi umum dari layanan image hosting, maka kamu juga bisa menggunakan layanan image hosting lain seperti Imageshack dan photobucket.

0 komentar:

Post a Comment